Postingan

Menampilkan postingan dari 2019

Sugeng Tindhak

Gambar
Malam mulai padam Membuka rindu baru Bagi jiwa yang sedang sesak sendu Ku menuntun jalan  Hingga bertemu persimpangan Didepanmu, aku mematung Dibelakangmu, aku meraung Kenapa tak kau tinggalkan jejak  Untuk ku ikuti? Sedangkan bayangmu, kau tinggal dipelupuk mataku? Tahtaalf---

TERIMAKASIH, RAGA

Aku suka sekali membaca diwaktu malam. Temanku adalah musik dangdut setelan kamar sebelah yang punya daya magis karena speakernya membahana dari pojok ke pojok. Lagunya beragam, khususnya lagu-lagu yang biasa dibawakan Via Vallen. Malam punya rasa yang berbeda dengan siang. Saat ini, perasaanku terasa damai. Tadinya aku hendak membaca serial ketiga sebuah tetralogi Roman, tapi ada hal yang memerintahkan otakku untuk perlunya menceritakan hal sebuah hal sederhana ini pada kalian "bersihnya pikiran saat membaca diwaktu malam".  Selepas membuat cemilan berbahan dasar roti tawa yang ku contek dari internet, segera aku lucuti pakaian kering dari  hanger untuk kulipat, kurapikan dalam lemari, ada beberapa yang belum kering, jadi aku gantung lagi pada hanger. Setelah pekerjaan melipat baju selesai aku mengisi botok dengan air pel, membasahi kain pel, lalu membersihkan seluruh ruangan kosanku agar bersih dan nyaman untuk ku guling-gulingkan badanku diatasnya.  Selesai bebere...